Tidak bisa dipungkiri bahwa laptop Dell masih menjadi salah satu brand yang memiliki kualitas terbaik di dunia. Meski memiliki harga yang cukup mahal, namun kualitas yang mereka tawarkan dapat bersaing.
Hal ini juga yang membuat laptop merk Dell banyak diminati oleh pencinta laptop. Selain itu, desain body yang disematkan juga cukup kokoh untuk berbagai benturan kecil.
Jika berminat dengan laptop ini, maka ulasan di bawah akan membantu kamu dalam menentukan laptop Dell terbaik berdasarkan spesifikasi dan harga yang mereka sematkan.
Daftar Isi
Daftar Laptop Dell Terbaru
1. Dell Inspiron 11-3162
– Foto

– Review
Laptop Dell terbaru yang bisa kamu miliki adalah seri Inspiron 11-3162. Hadir dengan prosesor Intel Celeron N3060, membuat laptop ini cocok untuk digunakan oleh pekerja kantoran atau mahasiswa yang sering mengaplikasikan office atau sebagainya.
Meski didesain secara khusus untuk pengguna level bawah, laptop 3 jutaan ini sudah memiliki ukuran Storage yang mencapai 500GB dengan dukungan RAM sebesar 4GB dan grafis Intel HD Graphics.
– Spesifikasi
Display | 11,6 inci 1366 x 768 piksel, Anti-Glare LED-Backlit Display |
Processor | Intel Celeron Processor N3060 (up to 2.16 GHz) |
Graphic Card | Intel HD Graphics |
RAM | 4GB DDR3 1600MHz |
Storage | 500GB HDD 5400RPM |
Port | 1 USB 2.0, 1 USB 3.0, 1 HDMI, Card Reader, MaxxAudio Pro |
Connectivity | Wireless 802.11 b/g/n dan Bluetooth 4.2 |
Battery | 2 Cell Battery, 32 WHr, Integrated |
Harga | Rp3.099.000,00 |
2. Dell Inspiron 14-3467
– Foto

– Review
Laptop Dell terbaik berikutnya yang menawarkan kamu dengan spesifikasi cukup tangguh adalah seri Inspiron 14-3467. Pada laptop ini kamu bisa menggunakannya sebagai kebutuhan editing ataupun sebagai pilihan laptop gaming murah.
Pasalnya, performa yang dihasilkan berasal dari prosesor Intel Core i3-7100U. Tidak hanya itu, kamu juga akan mendapatkan RAM berukuran 4GB dengan dukungan harddisk 1TB.
Pada bagian luar, laptop ini memiliki bobot yang sangat ringan sehingga lebih mudah untuk dibawa bepergian. Selain itu, desain yang diusung juga memiliki bentuk yang sangat kasual.
Meski terlihat biasa saja, port yang dihadirkan juga tergolong cukup lengkap. Jika berminat, kamu bisa mendapatkan harga laptop Dell ini di kisaran Rp5 jutaan.
– Spesifikasi
Display | 14.0 inci HD 1366×768 piksel, Anti Glare LED Backlit |
Processor | Intel Core i3-7100U |
Graphic Card | Intel HD Graphics 620 |
RAM | 4GB DDR4 up to 16GB 2400 Mhz |
Storage | 1 TB HDD 5400RPM |
Port | 2 X USB 3.1, 1 USB 2.0, 1 HDMI |
Connectivity | Wifi 802.11 b/g/n dan Bluetooth 4.0 |
Battery | 4 Cell Battery, 40Wh |
Harga | Rp5.299.000,00 |
3. Dell Vostro 14-3468
– Foto

– Review
Dell Vostro 14-3468 layak untuk kamu pertimbangkan. Dilengkapi dengan prosesor Intel Core i3-7100U yang memiliki clock-speed 2.4 GHz, membuat laptop 5 jutaan ini bisa kamu andalkan dalam berbagai aktivitas.
Terdapat Intel Graphics 620 untuk dukungan pengolah grafis agar bisa memberikan tampilan visual yang menarik. Kelebihan berikutnya yaitu memiliki kapasitas RAM yang sudah berukuran 8GB dengan jenis DDR4.
Kemudian, untuk harddisk dibekali kapasitas 1TB yang mampu menyimpan berbagai data dalam jumlah yang besar. Tentunya laptop level menengah ini sangat cukup sebagai kebutuhan kerja ataupun game online.
– Spesifikasi
Display | 14.0 inci HD 1366×768 piksel, Anti Glare LED Backlit |
Processor | Intel Core i3-7100U |
Graphic Card | Intel HD Graphics 620 |
RAM | 8GB DDR4 up to 16GB 2400 Mhz |
Storage | 1 TB HDD 5400RPM |
Port | 2 X USB 3.1, 1 USB 2.0, 1 HDMI |
Connectivity | Wifi 802.11 a/c dan Bluetooth 4.0 |
Battery | 4 Cell Battery, 40Wh (removable) |
Harga | Rp5.799.000,00 |
Lihat Rekomendasi Brand Laptop Lainnya:
4. Dell Inspiron Astro 14-7460
– Foto
Dell Inspiron Astro 14-7460 – Foto: dell.com Dell Inspiron Astro 14-7460 – Foto: dell.com
– Review
Inspiron Astro 14-7460 sudah dibekali Intel Core i5-7200U berarsitektur KabyLake dan dipadukan dengan VGA NVIDIA GeForce 940MX 2GB DDR5. Tentunya kualitas grafis yang ditampilkan oleh laptop sangat tajam dan mengesankan.
Pada area luar, laptop ini mengusung desain premium dengan perpaduan antara bahan Aluminium dan Magnesium Alloy untuk area frame. Adanya kesan yang elegan dan stylish ini, membuat harga laptop core i5 ini bisa mencapai Rp11 jutaan.
Mengingat spesifikasi yang diberikan cukup tinggi, maka harga tersebut cukup sesuai dengan apa yang didapatkan oleh pengguna.
– Spesifikasi
Display | 14.0 inci FHD (1920×1080) IPS Truelife LED-Backlit Display |
Processor | 7th Generation Intel Core i5-7200U |
Graphic Card | NVIDIA GeForce 940MX with 2GB GDDR5 |
RAM | DDR4 8GB Up to 32GB Dual Channel |
Storage | 5400 rpm 1TB HDD |
Port | 2 X USB 3.1, 1 USB 2.0, 1 HDMI |
Connectivity | Wifi 802.11 a/c/ dan Bluetooth 4.2 |
Battery | Prismatic 3-Cell Battery (integrated), 42 WHr |
Harga | Rp11.548.000,00 |
5. Dell Inspiron 7567
– Foto

– Review
Bagi kamu yang ingin mencari laptop Dell core i5, maka seri yang paling tepat adalah Dell Inspiron 7567. Pasalnya seri ini dirancang khusus untuk para gamer yang menginginkan performa laptop maksimal.
Mengusung layar berukuran 15,6 inci yang support Full HD serta didukung dengan audio Wave MaxxAudio Pro, membuat laptop ini semakin nyaman untuk digunakan dalam bermain game.
Pada bagian sektor pacu terdapat prosesor dari Intel Core i5-7300HQ yang mampu menawarkan kecepatan maksimal di laptop gaming ini hingga 3.50 GHz. Kemampuan ini juga dikombinasikan dengan VGA Card yang berasal dari NVIDIA GeForce GTX 1050 4GB GDDR5.
– Spesifikasi
Display | 15,6 inci 1920 x 1080 piksel FHD, 3840 x 2160 UHD Anti-Glare LED-Backlit, IPS Anti-Glare LED-Backlit |
Processor | Intel Core i5-7300HQ |
Graphic Card | NVIDIA GeForce GTX 1050 4GB GDDR5 |
RAM | 8GB DDR4 2400MHz, Up to 32GB Dual Channel |
Storage | 1TB 5400 rpm HDD+SSD/eMMC |
Port | 2 X USB 3.0, 1 USB 2.0, 1 HDMI |
Connectivity | Wifi 802.11 a/c/ dan Bluetooth 4.2, Dual Band 2.4&5 GHz |
Battery | 6 Cell, 74 Whrs |
Harga | Rp12.499.000,00 |
6. Dell Latitude 3379
– Foto

– Review
Dell Latitude 3379 merupakan laptop level high yang cocok untuk kamu gunakan dalam berbagai aktivitas. Pasalnya, laptop tipis ini memiliki spesifikasi yang sangat tangguh.
Mulai dari penggunaan prosesor Intel Core i5-6200U hingga didukung dengan kartu grafis dari Intel HD Graphics 520. Kamu juga akan mendapatkan ukuran RAM 4GB dengan dukungan storage SSD yang sudah mencapai 256GB.
Selain memiliki body yang tipis, laptop Dell Latitude ini juga memiliki desain yang cukup menarik. Mengusung konsep laptop 2 in 1 atau hybrid, membuat laptop bisa kamu gunakan dalam berbagi mode.
Hebatnya lagi laptop Dell ini sudah dibekali dengan kemampuan atau fitur layar sentuh yang semakin memudahkan pengguna dalam mengoperasikannya.
– Spesifikasi
Display | 13,3 inchies FHD 1920 x 1080 piksel, LED-Backlit Touch Display with Wide Viewing Angle (IPS) |
Processor | Intel Core i5-6200U Processor (3M Cache, up to 2.80 GHz) |
Graphic Card | Intel HD Graphics 520 |
RAM | 8GB DDR4 2400MHz, Up to 32GB |
Storage | 256GB SSD |
Port | 1 HDMI v1.4a, 2 USB 3.0 (incl 1 with PowerShare), 1 USB 2.0, 1 Noble lock security slot, 1 Micro SD card reader, 1 Headphone |
Connectivity | Wifi 802.11 a/c/ dan Bluetooth 4.2, Dual Band 2.4&5 GHz |
Battery | 3 Cell, 42 Whrs |
Harga | Rp14.500.000,00 |
7. Dell Inspiron 15-7568
– Foto
Dell Inspiron 15-7568 – Foto: dell.com Dell Inspiron 15-7568 – Foto: dell.com
– Review
Daftar berikutnya yang menawarkan spesifikasi untuk level high adalah seri Inspiron 15-7568. Pada seri ini, kualitas laptop Dell tidak perlu diragukan lagi oleh para pengguna.
Hal ini dikarenakan perusahaan Dell menyuguhkan pengguna dengan prosesor Intel Core i7-6500 yang dipadukan dengan Intel HD Graphics 520 sebagai dukungan grafik.
Kemudian, pada sisi penyimpanan terdapat harddisk berukuran 500GB dengan jenis HDD serta RAM berkapasitas 8GB. Hal ini membuat laptop core i7 ini bisa kamu gunakanuntuk berbagai kebutuhan.
– Spesifikasi
Display | 15,6 inci 1920 x 1080 piksel FHD, 3840 x 2160 UHD Anti-Glare LED-Backlit, IPS Anti-Glare LED-Backlit |
Processor | Intel Core i7-6500, up to 3.1 GHz |
Graphic Card | Intel HD Graphics 520 |
RAM | DDR3L 8GB 2400MHz, Up to 32GB |
Storage | HDD 500GB |
Port | 1 HDMI v1.4a, 2 USB 3.0 (incl 1 with PowerShare), 1 USB 2.0, 1 Noble lock security slot, 1 Micro SD card reader |
Connectivity | Wifi 802.11 a/c/ dan Bluetooth 4.2 |
Battery | 3 Cell, 42 Whrs |
Harga | Rp17.900.000,00 |
8. XPS 13 9370
– Foto

– Review
Daftar terakhir laptop ultrabook Dell yang menawarkan performa untuk kelas level high adalah seri XPS 13 9370. Memiliki spesifikasi laptop Dell terbaik, membuat laptop ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu miliki.
Pasalnya, seri ini sudah mengandalkan prosesor dari Intel Corei i7-8550U dengan dukungan VGA Card dari kemampuan Intel HD Graphics 620. Adanya spesifikasi ini menjadikan laptop dapat berjalan secara multitasking tanpa ada hambatan.
Selanjutnya, untuk sokongan RAM terdapat kapasitas 16GB dengan dibantu harddisk berukuran 512GB berjenis SSD. Kelebihan laptop Dell lainnya, yakni sudah support untuk layar UltraSharp 4K UHD.
– Spesifikasi
Display | 13,3 inci resolusi Ultra HD (3840 x 2160) piksel, Touchscreen UltraSharp IGZO IPS LED backlight, 100% sRGB Color Gamut Anti-Glare Display, Corning Gorilla Glass |
Processor | Intel Core i7-8550U quad-core 1,8GHz TurboBoost 4GHz |
Graphic Card | Intel HD Graphics 620 |
RAM | DDR4 16GB 2400MHz |
Storage | PCIe 512GB NVMe SSD |
Port | 2 USB Type-C 3.1, 1 Thunderbolt 3, 1 audiojack, 1 Micro SD Card reader |
Connectivity | Killer 1435 WiFi a/c/ dan Bluetooth 4.2 |
Battery | 16 (integrated), 12 jam video streaming playback |
Harga | Rp23.399.000,00 |
Hadir dengan banyak kelebihan, membuat laptop Dell memang layak untuk kamu miliki. Pastikan mengecek nomor model dengan seksama agar tidak mendapatkan spesifikasi yang berbeda ketika ingin mencari lebih detail.