Tingginya minat pengguna terhadap laptop dengan spesifikasi gaming, membuat banyak brand laptop merilis produk laptop gaming murah dengan range harga yang berbeda-beda.

Selain itu, untuk harga yang dipasarkan juga tergolong cukup murah. Tentunya ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pengguna untuk memiliki laptop gaming murah sebagai kebutuhan bermain game.

Di bawah ini ulasan laptop gaming murah yang bisa menjadi referensi kamu sebelum membeli laptop baru sebagai kebutuhan gaming ataupun sebagainya.

Daftar Rekomendasi Laptop Gaming Murah

1. MSI GL63 9SC

– Foto

– Review

Rekomendasi laptop gaming murah pertama yang dapat kamu pilih adalah MSI GL63 9SC. Memiliki spesifikasi yang bersaing dikelasnya, membuat laptop ini bisa digunakan untuk segala aktivitas yang berat.

Pasalnya MSI GL63 9SC sudah menggunakan processor dari jenis Intel Core i5-9300 generasi ke-9. Tentunya kecepatan yang dihasilkan bisa mencapai hingga 4.1 GHz.

Kemudian untuk kartu grafis, laptop MSI ini menggunakan NVIDIA GeForce GTX 1650. Adanya penggunaan ini, membuat kinerja laptop menjadi lebih powerfull.

Selain itu, alasan yang membuat laptop ini masuk dalam daftar dikarenakan sudah memiliki dukungan audio 2 x 2W stereo speaker dan penggunaan keyboard dari SteelSeries untuk single Red Backlight.

– Spesifikasi

Display15.6″ FHD (1920×1080), IPS-Level
ProcessorGenerasi 9 Intel Core i5-9300H
Graphic CardNVIDIA® GeForce GTX 1650 4 GB DDR6
RAM8 GB DDR4
Storage256 GB SSD
Port1x Type-C USB3.2 Gen1, 1x RJ-45, 1x HDMI, 3x Type-A USB3.2 Gen1, 1x Headphone, 1x Mic-in,
Connectivity802.11 ac Wi-Fi dan Bluetooth v5
Battery51 WHr, 3-Cell Li-Polymer
HargaRp.11.299.000

2. Asus Vivobook A412DA

– Foto

– Review

Pilihan berikutnya yang bisa kamu andalkan dalam kebutuhan gaming adalah Asus Vivobook A412DA. Masuk dalam kategori laptop Asus gaming murah menjadikan seri ini hanya dibanderol dengan harga Rp.6 Jutaan.

Pada bagian desain, Asus Vivobook A412DA memiliki tampilan yang lebih sleek dan compact. Hal ini membuat kamu juga bisa menggunakannya sebagai urusan produktivitas.

Masuk ke dalam bagian sektor pacu, Asus Vivobook A412DA didukung dengan teknologi dari processor AMD Ryzen 3 2200U. Kemudian untuk VGA Card dibekali dengan Radeon Vega 3 Graphic.

Alasan lain yang membuat laptop RAM 8GB ini masuk dalam list dikarenakan memiliki sensor fingerprint sebagai opsi pilihan untuk membuka keamanan perangkat.

– Spesifikasi

DisplayIPS LCD LED backlight 14 inci, Full HD 1920 x 1080 piksel
ProcessorAMD Ryzen 3 2200U
Graphic CardRadeon Vega 3 Graphic
RAM8GB DDR4-2400MHz, upgradeable to 12GB DDR4
Storage1TB 5400rpm
PortUSB 3.1, 1x HDMI, USB 3.1, Gen1 Type-C, USB 2.0
ConnectivityWifi 802.11 dan Bluetooth
Battery2-Cell 37WHr lithium-prismatic Battery
HargaRp.6.244.000

3. Fujitsu AH556

– Foto

– Review

Fujitsu AH556 merupakan laptop gaming yang diproduksi secara langsung oleh negeri Jepang. Memiliki processor i5-6200U dengan dukungan kartu grafis AMD Radeon R7 M360, membuat produk ini sangat cocok untuk kamu gunakan dalam kebutuhan bermain game.

Selain itu, laptop gaming terjangkau ini juga sudah menyematkan RAM 4GB dan support untuk upgrade hingga kapasitas 16GB. Kemudian untuk penyimpanan internal atau storage, Fujitsu AH556 menawarkan pengguna dengan besaran 500GB.

Hal ini tentunya membuat kamu bisa menyimpan berbagai file berukuran besar. Tidak hanya itu, kelebihan lain yang membuat laptop ini masuk dalam daftar adalah memiliki layar sebesar 15.6 inchi dengan dukungan Full HD.

– Spesifikasi

Display15.6 Inch Diagonal LED-backlight Full HD Anti-glare
ProcessorIntel Core i5-6200U 2.3 GHz (3 MB Cache, up to 2.8 GHz)
Graphic CardAMD Radeon R7 M360 2GB GDDR3
RAM4 GB DDR4 2133 MHz
Storage500 GB HDD 5400 Rpm
Portx USB 3.0 (1 x Anytime USB Charging), 1 x Combo Jack, 1 x USB 2.0, Ethernet (RJ-45), VGA, HDMI
ConnectivityDual Band Wireless-AC 802.11ac/a/b/g/n dan Bluetooth V4.0
Battery3-Cells 45Wh
HargaRp.9.499.000

4. Dell Inspiron 15-5575

– Foto

Dell Inspiron 15-5575
Dell Inspiron 15-5575 – Foto: dell.com

– Review

Rekomendasi laptop gaming murah berikutnya yang bisa kamu pilih adalah Dell Inspiron 15-5575. Memiliki spesifikasi yang cukup tinggi menjadikan laptop dengan processor AMD Ryzen 5 ini layak untuk kamu pertimbangkan.

Tidak hanya itu, terdapat juga  AMD Radeon RX Vega 8 sebagai dukungan kartu grafis atau VGA Card. Pada bagian luar, laptop Dell ini masih menggunakan bezel tebal dengan dimensi layar berukuran 380 x 258 x 19.9 mm.

Alasan yang membuat produk ini bisa masuk dalam daftar list dikarenakan memiliki harga laptop gaming murah, yakni di kisaran Rp.7 jutaan. Tentunya ini tergolong cukup murah mengingat spesifikasi yang ditawarkan cukup tinggi.

– Spesifikasi

Display15.6 Inchies, 1920 X 1080 Pixels
ProcessorAMD Ryzen 5
Graphic CardAMD Radeon RX Vega 8
RAM4 GB DDR4 2133 Mhz
Storage1 TB
PortUSB 3.1, Port USB 3.1 Type-C, Port USB 2.0, Port HDMI
ConnectivityWifi dan Bluetooth
Battery3-Cell Battery 42Wh
HargaRp.4.600.000

5. MSI Modern 14 A10RB

– Foto

– Review

MSI Modern 14 A10RB merupakan salah satu seri terbaik MSI yang berhasil masuk dalam kategori laptop gaming murah terbaik. Pasalnya laptop ini memiliki bentuk boxy yang lebih modern dibandingkan dengan merek lainnya.

Selain itu, LCD yang digunakan sudah berjenis IPS level 1080 piksel dengan tampilan visual tinggi. Pada bagian CPU, MSI Modern 14 A10RB telah menggunakan processor Intel Core i7 yang dapat menunjang hingga generasi kesepuluh.

Kemudian untuk model GPU terdapat NVIDIA Geforce MX250 with 2GB GDDR5 yang bisa kamu gunakan dalam bermain game online berat ataupun sebagainya.

– Spesifikasi

Display14 inc IPS-Level Thin Bezel FHD 1920 x 1080 pixels
ProcessorIntel Core i7
Graphic CardNVIDIA Geforce MX250 with 2GB GDDR5
RAM4 GB DDR4
Storage256 GB SSD
PortHDMI, USB3.0, Microphone , LAN
ConnectivityWifi 802.11 a/c dan Bluetooth
Battery4-Cell Li-Polymer 50Whr
HargaRp.11.499.000

6. Asus ZenBook 14 UM431DA

– Foto

– Review

Laptop berikutnya yang bisa kamu pilih adalah untuk kebutuhan gaming adalah ASUS ZenBook 14 UM431DA. Laptop game terbaik ini bisa masuk dalam daftar dikarenakan memiliki beragam keunggulan.

Mulai dari segi baterai yang mampu bertahan hingga 12 jam, hingga memiliki penyimpanan yang sudah support SSD. Selain itu, laptop ini juga sudah dilengkapi dengan fitur fingerprint untuk keamanan.

Beralih ke bagian sektor pacu, Asus ZenBook 14 UM431DA sudah dibekali AMD Ryzen 5 3500U dengan bantuan VGA Card AMD Radeon Vega 8. Selain itu, untuk harga yang ditawarkan laptop ini tergolong cukup terjangkau, yakni di kisaran Rp. 9 jutaan.

Hal ini juga yang membuat Asus ZenBook 14 UM431DA bisa masuk dalam daftar laptop gaming murah.

– Spesifikasi

Display14 inches FHD 1920 x 1080 pixels
ProcessorAMD Ryzen 5 3500U
Graphic CardAMD Radeon Vega 8
RAM8 GB DDR4
Storage512 GB SSD
PortHDMI, USB2.0, USB Type-C, USB3.1
ConnectivityDual-band Wi-Fi 5dan Bluetooth 4.2
Battery47Wh 2-cell lithium-polymer battery
HargaRp.9.875.000

7. Lenovo IdeaPad L340 Gaming 15

– Foto

– Review

Lenovo IdeaPad L340 Gaming 15 merupakan laptop dengan segudang kelebihan. Hal ini terlihat dari penggunaan teknologi terbaru yang bisa memberikan performa dengan maksimal.

Kamu akan mendapatkan processor dari Intel Core i7-9750H dengan dukungan kartu grafis NVIDIA GTX 1650. Adanya teknologi ini, membuat laptop dapat dijalankan secara mulus meski diisi dengan berbagai game berat.

Kemudian, untuk bagian RAM terdapat kapasitas 8GB yang bisa kamu upgrade hingga maksimal 16GB. Selain itu, media penyimpanan yang ditawarkan juga memiliki ukuran 512GB dengan jenis SSD.

Meski memiliki spesifikasi yang tinggi, harga yang ditawarkan tergolong cukup murah, yakni di bawah Rp.10 juta. Tentunya ini juga yang membuat IdeaPad L340 bisa masuk dalam daftar laptop gaming murah.

– Spesifikasi

Display15.6 inch FHD 1920 x 1080 pixels
ProcessorIntel Core i7-9750H
Graphic CardNVIDIA GTX 1650
RAM8 GB DDR4
Storage512 GB SSD
PortHDMI, USB Type-C, USB2.0, USB3.1
ConnectivityWiFi 802.11 ac dan Bluetooth
Battery3-Cell Li-Polymer
HargaRp.9.999.000

8. Lenovo ThinkPad Edge E455-HIA

– Foto

Lenovo ThinkPad Edge E455-HIA
Lenovo ThinkPad Edge E455-HIA – Foto: lenovo.com

– Review

Meski memiliki desain yang sederhana, laptop ini tergolong cukup bisa di andalkan dengan processor AMD A10-7300 generasi APU. Adanya processor ini, membuat laptop bisa menghasilkan kecepatan hingga 1.9 GHz dan maksimal 3.2 GHz.

Hal lain yang membuat laptop ini bisa masuk dalam list dikarenakan Lenovo ThinkPad Edge E455-HIA sudah mengandalkan single grafis dari AMD Radeon R6 M260 DX.

Selain itu, adanya dukungan dari RAM 4GB berjensi DDR3, membuat laptop ini mampu menjalankan game berat dengan secara mulus tanpa gangguan lag ataupun yang lainnya.

– Spesifikasi

DisplayTFT LCD LED backlight 14 inci resolusi 1366 x 768 piksel
ProcessorAMD A10-7300 generasi APU
Graphic CardAMD Radeon R6 M260 DX
RAM4 GB DDR3L
Storage500 GB
PortHDMI port, 2x USB 2.0, VGA
ConnectivityWifi dan Bluetooth
Battery6-Cell 30 Whr
HargaRp.6.500.000

Beragamnya laptop gaming murah yang bisa dipilih, membuat kamu harus lebih selektif dalam membeli produk yang ingin digunakan sebagai kebutuhan gaming.